Dalam bahasa kita sehari-hari ukuran-ukuran baterai ini adalah: Paling kecil, kecil, tanggung dan besar serta kotak. Namun istilah ini kurang cukup memberikan informasi yang kita butuhkan.
Berikut ukuran-ukuran baterai yang umum serta informasi yang bisa kita dapatkan dari tulisan-tulisan pada body baterai.
Nama umum | Nama IEC (menurut bahan kimia-nya) | Kapasitas yg umum (mAh) | Dimensi-mm (Diameter x Tinggi) |
AAA | R03 (Zinc-carbon) LR03 (Alkaline) HR03 (Ni-MH) KR03 (Ni-Cd) ZR03 (Ni-OOH) FR03 (Li-FeS2) | 540 1200 800 - 1000 - - - | 10,5 x 44,5 |
AA | R6 (Zinc-carbon) LR6 (Alkaline) FR6 (Li-FeS2) HR6 (Ni-MH) KR6 (Ni-Cd) ZR6 (Ni-OOH) | 1100 2700 3000 1700 - 2900 600 - 1000 - | 14,5 x 50,5 |
C | R14 (Zinc-carbon) LR14 (Alkaline) HR14 (Ni-MH) KR14 (Ni-Cd) ZR14 (Ni-OOH) | 3800 8000 4500 - 6000 - - | 26,5 x 50 |
D | R20 (Zinc-carbon) LR20 (Alkaline) HR14 (Ni-MH) KR14 (Ni-Cd) ZR14 (Ni-OOH) | 8000 12000 2200 - 12000 - - | 34,2 x 61,5 |
9V | 6F22 (Zinc-carbon) 6LR61 (Alkaline) 6KR61 (Ni-Cd) 6HR61 (Ni-MH) | 400 565 120 175 - 300 | Panjang = 26,5 Lebar = 17,5 Tinggi = 48,5 |
Sebagai contoh kita lihat gambar berikut:
Gambar.1. HR03 berarti, baterai ukuran AAA yang berbahan Ni-MH (Nickel Metal Hybrid), dengan kapasitas 800 - 1000 mAh. Baterai yang berbahan Ni-MH selalu baterai yang dapat di-cas ulang (rechargeable).
Sedangkan MX2400 merupakan nama lain dari HR03 yang maknanya sama.
.....................................................................................................................
Artikel terkait:
- Type of battery: Mengenal jenis-jensi baterai
- Energi terbarukan dan energi alternatif
- Battery sizes-[2]: Mengenal baterai kancing / koin
- Jenis-jenis aki
- Jenis-jenis baterai laptop dan tips perawatannya
- Glossary of Battery: Istilah pada baterai
....................................................................................................................
0 komentar: